SHARE

istimewa

CARAPANDANG.COM - Mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe menjadi korban penembakan pada Jumat saat berkampanye di kota Nara, kata seorang juru bicara pemerintah.

Berikut adalah reaksi dari sejumlah perwakilan negara-negara asing:

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Anthony Blinken sebelum bertemu Menlu RI:

"Saya harus mengatakan sebelum pertemuan kami, betapa berduka dan khawatirnya kami atas berita yang datang dari Jepang terkait percobaan pembunuhan Perdana Menteri Abe. Kami tidak mengetahui kondisinya, kami tahu bahwa ia telah ditembak dan pikiran doa kami menyertainya dan keluarganya, serta bersama masyarakat Jepang. Ini adalah momen yang sangat, sangat sedih dan kami menantikan kabar dari Jepang."

Duta Besar AS untuk Jepang Rahm Emmanuel dalam sebuah pernyataan:

"Abe-san telah menjadi pemimpin yang hebat bagi Jepang dan sekutu yang tak goyah bagi AS."

"Pemerintah AS dan masyarakatnya berdoa untuk keselamatan Abe-san, dan kebaikan keluarganya, dan masyarakat Jepang."

Menlu RI Retno Marsudi:

Juru Bicara Kemlu RI Teuku Faizasyah mewakili Menlu RI mengatakan dalam sebuah pernyataan, "Menlu menyampaikan simpatinya atas nama para Menlu G20 kepada Menlu Jepang."
 

Halaman :
Tags
SHARE