SHARE

istimewa

Lantai bawah rumah dipakai sebagai tempat menenun songket melayu dan bersantai. Sementara di lantai atas terdapat ruang tamu yang berisi pelaminan melayu, dan di ruang keluarga terdapat peninggalan peralatan berbahan kuningan untuk upacara adat melayu.

Menparekraf mengajak seluruh pihak melestarikan budaya di Rumah Adat Puri Melayu Sri Menanti agar nilai-nilai yang terkandung di dalamnya tidak pudar, serta memberikan manfaat bagi masyarakat setempat khususnya penduduk Kota Tebing Tinggi.

"Saya harap kesadaran masyarakat setempat dalam melestarikan budaya dan mengelola rumah adat ini semakin tinggi. Mari kita sama-sama berkolaborasi agar budaya ini bisa terus dinikmati anak cucu hingga ribuan tahun ke depan dan mampu menyejahterakan masyarakat kita," kata Sandiaga.

Wakil Gubernur Sumatra Utara Musa Rajekshah memuji kehadiran Menparekraf yang dinilai telah memperhatikan kesejahteraan masyarakat.

"Kami betul-betul berterima kasih Pak Menteri, karena kita sekarang ini memang membutuhkan bagaimana promosi daerah, bagaimana membangkitkan kesenian budaya daerah kita. Mudah-mudahan kehadiran Bapak ke sini semakin bersemangat untuk memajukan pariwisata dan ekonomi kreatif daerah kita," ujar Summut.

Halaman :