SHARE

istimewa

Masyarakat mengharapkan pasukan baju cokelat itu terus meningkatkan kinerja dan profesionalisme agar semakin dicintai.

“Semoga polisi-polisi di Indonesia tetap amanah menjalankan tugasnya, walaupun ada kesalahan warga dikasih tahu baik-baik tanpa kekerasan, jangan pakai kekerasan kalau menangani demo,” kata Safira (26), tenaga medis.

Lain lagi Agung (36). Karyawan perusahaan pelat merah ini menilai kinerja Polri semakin baik, namun dia menginginkan kehadiran polisi cepat dan tepat saat dibutuhkan masyarakat.

“Saya harap polisi bisa merespons kebutuhan warga lebih cepat, kalau ditelepon jangan lama datangnya, lebih melindungi masyarakat tanpa membeda-bedakan, lebih sopan, tapi kinerja polisi semakin baik “ ujar Agung.

Melalui pembenahan, Polri diharapkan dapat mengakomodasi segala harapan masyarakat, dan kinerjanya di masa depan mampu menjawab dan mengatasi tantangan.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo pada Upacara HUT Ke-76 Bhayangkara mengatakan tahun ini menjadi upaya berbenah bagi penegak hukum itu sebagai institusi modern.

Halaman :
Tags
SHARE