SHARE

Mu`ti berpendapat hal itu merupakan pilihan pribadi Sukmawati. Dia pun berharap Sukmawati agar berbahagia dan mendapat ketenangan dengan pilihannya itu.

CARAPANDANG.COM - Sekretaris Umum (Sekum) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Abdul Mu`ti mengatakan masyarakat tidak perlu merespons berlebihan terkait keputusan pindah agama Sukmawati Soekarnoputri ke agama Hindu baru-baru ini.

Mu`ti berpendapat hal itu merupakan pilihan pribadi Sukmawati. Dia pun berharap Sukmawati agar berbahagia dan mendapat ketenangan dengan pilihannya itu.

"Umat Islam tidak perlu bereaksi berlebihan. Itu peristiwa personal biasa. Itu pilihan pribadi Ibu Sukmawati. Semoga beliau berbahagia dan mendapatkan ketenangan dengan beragama Hindu," kata Abdul kepada wartawan, Minggu (24/10/2021).

Seperti diketahui, putri Presiden Soekarno tersebut akan menjalani ritual pindah agama pada Selasa (26/10/2021). Ritual bernama Sudhi Wadani itu akan digelar di rumah Nyoman Rai Srimben, ibunda Bung Karno di Jalan Mayor Metra, Singaraja, Buleleng.